Ford Ranger XL Street Special Edition, Hanya Dipasarkan 300 Unit

Ford Ranger XL Street Special Edition, Hanya Dipasarkan 300 Unit
Ford Ranger generasi saat ini, mungkin tak lama lagi akan berganti dengan model baru. Namun, Ford Thailand malah meluncurkan model terbatas, hanya 300 unit saja.
 

Dijuluki Ford Ranger XL Street Special Edition, model hanya dibuat 300 unit dan tampil beda, karena diberi bodykit yang khas. Seperti bumper depan dan belakang serta sideskirt. Plus pelek 16 inci, cover spion dan gagang pintu hitam serta grafis unik dengan garis-garis putih dan merah.

Cover spion dan gagang pintu berwarna hitam jadi ciri tersendiri.

 

Grafis tersebut, tidak berbeda dengan Ranger Tremor yang dipasarkan di AS. Desain ini terinspirasi dari stiker mobil balap Ford Ranger di ajang Super Pickup Thailand. XL Street Special Edition memiliki dengan desain gril unik mirip Ranger Raptor.

 

Sesuai dengan namanya XL Street Special Edition, tentunya dibuat agar stabil dan berperforma baik di jalan raya. Karena itu, suspensinya lebih rendah dibandingkan Ranger lainnya. Dapur pacunya, menggunakan mesin empat silinder turbodiesel, 2.200 cc dengan daya maksimum 160 HP dan torsi puncak 385 Nm, yang bersanding dengan transmisi enam percepatan untuk disalurkan ke roda belakang.

Kenyamanan di dalam kabin, didukung oleh sistem infotainment layar sentuh 8 inci, dengan koneksi Apple CarPlay dan Android Auto, enam speaker. Kaca spion, memiliki sistem peredupan otomatis.Namun, pikap yang dipasarkan di Negeri Gajah Putih dengan harga 682 Baht (Rp 302,7 juta) tersebut, khusus pasar Thailand saja, seperti dilansir dari Ford Thailand.