M Trans Mulai Operasikan Bus 'Social Distancing' Garapan Karoseri Tentrem

M Trans Mulai Operasikan Bus 'Social Distancing' Garapan Karoseri Tentrem
Bus 'social distancing' ini dibangun dari sasis Mercedes-Benz OH 1626. Sedangkan bodinya berjenis Avante H-8 yang memiliki bagasi besar model space frame.
 

Setelah sebelumnya karoseri Laksana berinovasi dengan menampilkan bus social distancing dari PO Sumber Alam. Kini giliran karoseri Tentrem yang menghadirkan bus berkonfigurasi seat 1-1-1 tersebut. Bus tersebut dimiliki PO M Trans.

Bus 'social distancing' ini dibangun dari sasis Mercedes-Benz OH 1626. Sedangkan bodinya berjenis Avante H-8 yang memiliki bagasi besar model space frame. Hal ini memungkinkan jika bus ini juga diandalkan sebagai armada kargo pengangkut motor.

Di bagian dalam, terdapat toilet, smoking area dan TV LED 42 inci untuk hiburan penumpang. Sementara total bangkunya mencapai 22 seat dengan tipe seat besar dari Rimba Kencana.

Untuk dengan pengaturan sembilan baris di sisi belakang supir, 7 baris di tengah. Serta enam baris di sisi paling kiri. Tiap seat sudah dilengkapi port USB untuk mengecas handphone.

Pada bus berkonfigurasi seat 1-1-1 tersebut pihak M Trans menyebutnya sebagai kelas Premiere Bus. Uji coba bus ini dilakukan 7 Juli lalu dengan rute Kediri-Denpasar.