Semua Truk Hino untuk Bisnis Kargo-Logistik Sudah Gunakan Kamera Belakang 

 Semua Truk Hino untuk Bisnis Kargo-Logistik Sudah Gunakan Kamera Belakang 
Fitur ini dipasang pada semua varian truk Hino Dutro dan Ranger untuk versi angkutan kargo dan logistik yang saat ini kebutuhan pasarnya memang sedang meningkat pesat.
 

Hino Indonesia melakukan peningkatan untuk seluruh lini produk truknya yang dipasarkan di Indonesia. Pada truk Hino, baik truk Hino Dutro maupun Hino Ranger series produksi tahun 2020 dan seterusnya, kini sudah sudah tersemat fitur kamera belakang, untuk versi angkutan kargo dan logistik yang saat ini kebutuhan pasarnya memang sedang meningkat pesat.

"Pada line up produk –untuk segmen bisnis cargo, baik itu Hino Dutro maupun Hino Ranger sudah dilengkapi dengan rear camera yang membantu pengemudi melihat kondisi di belakang kendaraan," ungkap Santiko Wardoyo, Direktur Sales and Marketing PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) pada acara media gathering di Jakarta, Kamis (23/1).

Santiko menjelaskan, fitur kamera belakang itu membantu pengemudi ketika mundur atau parkir sehingga lebih aman dan mencegah kecelakaan kerja ketika loading barang. Pada truk Hino Ranger juga diaplikasikan side under mirror untuk mengurangi bagian yang tidak terlihat atau blind spot. Tujuannya, untuk membantu keselamatan bagi pengendara disekitarnya dan juga keamanan pengemudi itu sendiri. 

Khusus kendaraan Hino Ranger segmen kargo yang umumnya mengantar logistik ke berbagai tempat, Hino juga melengkapi untuk varian ini dengan Air Seat Suspension. Pengemudi dapat mengatur sendiri ketinggian kursi kemudinya, untuk mendapatkan kenyamanan selama di perjalanan dan tentunya ini berguna untuk mengurangi lelah ketika mengemudi.

Berdasar catatan, Hino memiliki puluhan varian untuk truk kargo, mencakup versi Dutro maupun Ranger serta Hino FC.
D iantaranya, varian Hino 1FC 190 J, Hino FG 215 JP (4×2), Hino FG 235 JP (4×2), Hino FG 245 JP (4×2), Hino FG 235 JK (4×2), Hino FG 245 JK (4×2), Hino FG 235 JL (4×2), Hino FG 245 JL (4×2) C/R, Hino FG 235 JS (4×2), Hino FG 245 JS (4×2) C/R, Hino FG 260 JM (4×2), Hino FL 235 JN (6×2), serta Hino FM 235 JD dan Hino FM 260 JW (6×4) serta Hino FM 285 JW (6×4) C/R.