GIIAS 2019: Hino Pamerkan Microbus Dutro 110 SDBL Berkaroseri Jetbus Jumbo Adi Putro

GIIAS 2019: Hino Pamerkan Microbus Dutro 110 SDBL Berkaroseri Jetbus Jumbo Adi Putro
Microbus HIno Dutro 110 SDBL ini akan tampil dengan karoseri model Jetbus Jumbo dari karoseri ternama Adi Putro, Malang.
 

Pameran otomotif tahunan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 dijadwalkan akan segera berlangsung selama 11 hari, mulai 18 sampai 28 Juli 2019 mendatang di ICE BSD City, Tangerang Selatan. Di pameran ini, Hino membocorkan informasi akan memamerkan microbus Dutro 110 SDBL di booth-nya.

Microbus HIno Dutro 110 SDBL ini akan tampil dengan karoseri model Jetbus Jumbo dari karoseri ternama Adi Putro, Malang. Berbeda dengan karoseri untuk microbus biasanya, microbus model Jetbus Jumbo ini sepenuhnya tampil dengan full body buatan Adi Putro tanpa menggunakan kabin depan bawaan dari pabrikan. Model Jetbus Jumbo ini membuat desain bus teriihat menyatu utuh dari tarikan desain di bodi depan sampai ke belakang. 

Model Jetbus buatan Adi Putro, dengan kabin keseluruhan dari karoseri

Sebagai micrbus empat ban, bus ini mampu bermanuver lincah dan mampu menjangkau tempat yang memiilki jalan akses yang sempit dengan nyaman. Sementara di bagian kabinnya, dengan desain Jetbus Jumbo, Hino Bus 110 SDBL memiliki ruang kabin yang lebih lega untuk menambah kenyamanan bagi penumpang karena jarak antar tempat duduk dapat diatur lebih luas sehingga penumpang tidak mudah lelah selama perjalanan.

Dengan dimensi rangka lebih panjang membuat kapasitas penumpang menjadi lebih banyak hingga dapat diaplikasikan hingga 19 tempat duduk. Rangka bodinya yang panjang membuat karoseri seperti Adiputro atau lainnya dapat mendesain bodi bus dengan bagasi yang lebih luas dan ini menjadi solusi terbaik untuk transportasi terutama untuk travel atau pariwisata sekaligus membawa barang pribadi penumpang dan traveler dalam jumlah banyak.

Overhang belakang cukup panjang pada Hino Dutro 110 SDBL, memberikan ruang lebih leluasa

Microbus Dutro 110 SDBL dengan bodi Jetbus Jumbo ini menggunakan mesin diesel empat silinder W04D-TP dan dilengkapi juga dengan stabilizer depan yang membuat kendaraan lebih stabil saat bermanuver. Ban yang digunakan, sudah menggunakan ban radial dengan spesifikasi terbaru yang cocok dalam menunjang operasional bisnis angkutan.

Di GIIAS 2019 Hino juga akan kembali memamerkan truk Dakar Rally yang terus menjadi juara dalam 10 tahun terakhir ini di kelas under 10 litre, serta kendaraan ramah lingkungan.