Karoseri Stadabus Hadir Di Bandung, Buat Gebrakan Desain

Karoseri Stadabus Hadir Di Bandung, Buat Gebrakan Desain
Ini bukan bus yang beredar di Eropa lho. Karena bus berjuluk Coach Enterprise ini merupakan karya sebuah karoseri asal Bandung bernama Stadabus.
 

Anda ingat desain bus keluaran karoseri asal Eropa, Neoplan atau Vanhool yang tahun 90-an sempat marak jadi inspirasi di Indonesia? Cirinya adalah tampilan yang 'sleek and clean' juga minim lekukan, sedikit kontras dengan trend bus di Indonesia saat ini.

Seperti bus yang satu ini. Yup, ini bukan bus yang beredar di Eropa lho. Karena bus berjuluk Coach Enterprise ini merupakan karya sebuah karoseri asal Bandung bernama Stadabus.

Basisnya Hino RK8 kepunyaan PO Marjaya asal Bandung dan baru dirilis Rabu (2/12). Menurut Muhammad Alif Naufal, Marketing Stadabus, ini merupakan produk pertama dari karoseri tersebut.

Dari depan, tampilan bus hadir dengan kesan tegas namun sederhana. Lewat minimnya lekuk di front fascia. Kesan unik hadir di aksen 'T' pada bagian bumper dan headlamp. Meski demikian, trend double glass tetap hadir di Coach Enterprise.

Foto: Muhammad Alif Naufal

Selain itu, desain headlamp berupa tiga proyektor dengan rumah lampu berwarna abu-abu. Headlamp model ini sempat dipakai oleh karoseri Tentrem lewat produk Actor.

Sementara dari samping, kaca bus tampil polos tanpa selendang atau panel aksesoris bodi pada kedua sisinya. Lekuk kaca bagian depan ini mengingatkan akan soso Antero Coach dari karoseri Roda.

Masuk ke dalam, tampilan mewah hadir dengan penggunaan jok berbalut kulit cokelat dengan jahitan bermotif diamond. Pada bagian atasnya, terlihat bagasi bercover, juga louvre AC dengan pendaran cahaya biru, juga lampu kabin LED.

Meski baru memproduksi satu unit, namun karoseri ini sudah mulai membuka pesanan bagi perusahaan otobus yang berminat pada Coach Enterprise.