Mirip Pesawat, Penumpang First Class PO Rosalia Indah Bisa Pilih Menu Makanan

Mirip Pesawat, Penumpang First Class PO Rosalia Indah Bisa Pilih Menu Makanan
Menariknya, pilihan menu makanan yang disediakan cukup beragam seperti di restoran.
 

Selain keselamatan dan kenyamanan armada, pelayanan di rumah makan pun jadi kuncian konsumen untuk setia pada sebuah perusahaan otobus. Hal ini yang juga ditawarkan oleh PO Rosalia Indah untuk penumpangnya.

Di mana pramugari bus akan melakukan ‘take order’ layanan makan di dalam armada untuk tiap penumpang First Class SDD. Nantinya hidangan yang dipilih akan siap dinikmati setibanya di rumah makan. Layanan ini mirip first class di maskapai penerbangan.

Menariknya, pilihan menu makanan yang disediakan cukup beragam dan mirip di restoran. Dari arah timur seperti Madiun dan Malang menyediakan menu chicken steak, chicken rice bowl, rawon hingga bakmi goreng Jawa, yang dapat dinikmati di RM Rosalia Indah Palur, Solo.

Sedangkan dari arah Jabodetabek, bus akan servis makan di RM Rest Area Rosalia Indah Subang, dengan menu ayam penyet, bakmi godog Jawa hingga nasi timbel ayam.

Sebagai catatan, layanan ini hanya berlaku pada penumpang First Class SDD Rosalia Indah. Kelas tersebut hanya tersedia dua seat saja untuk tiap bus. Rutenya Jakarta-Malang dengan tiket Rp 495 ribu dan Cileungsi-Madiun seharga Rp 415 ribu.