Ford Luncurkan Teaser F-150 Raptor-R, Dengan Raungan V8 Supercharger

Ford Luncurkan Teaser F-150 Raptor-R, Dengan Raungan V8 Supercharger
Video yang diluncurkan di Twitter itu, memperlihatkan F-150 Raptor-R di padang pasir melaju kencang dengan raungan mesin V8.
 

Ketika Ford memperkenalkan F-150 Raptor yang didesain ulang tahun lalu, perusahaan berlogo Oval Biru itu juga mengumumkan rencana untuk varian R yang lebih ekstrem yang akan bersaing dengan Dodge Ram 1500 TRX.

Kini, CEO Ford Jim Farley memuat video teaser Raptor-R di Twitter. Direncanakan akan meluncur akhir tahun ini, F-150 Raptor-R 2023 itu tampilannya tak jauh berbeda dengan versi standar, namun mesin Predator V8, 5.200 cc dengan supercharger mampu memberikan daya 760 hp dan torsi 846 Nm, persis dengan yang ada di balik kap mesin Shelby GT500 Mustang, namun diseusuaikan untuk versi pikap.

“Tak sabar untuk membagikan informasi Raptor-R secara lebih mendetail di akhir tahun ini. Suara mesin V8-nya sangat luar biasa,” tulis Jim Farley di Twitter. Tampak juga video Ford F-150 Raptor-R melaju kencang di padang pasir dengan raungan mesinnya yang cukup terdengar jelas.

Namun, ada sedikit keraguan bahwa mesin akan sangat cocok untuk melawan V8 6.2 liter supercharged TRX yang menghasilkan 702 hp dan torsi 880 Nm. Karena TRX memiliki performa yang luar biasa.

Meskipun tidak ada kabar tentang seberapa cepat Raptor R, TRX dapat meluncur 0-96 km/jam dalam 4,5 detik, berlari seperempat mil dalam 12,9 detik pada kecepatan 174 km/jam dan mencapai kecepatan tertinggi 190 km/jam.

Sementara Ford tetap bungkam tentang truk itu, tetapi ada informasi bahwa model tersebut akan memiliki roda unik 17 inci yang dibungkus dengan ban segala medan, berdiameter 37 inci.

Beberapa orang juga mengharapkan final gear 4,10:1 serta dilengkapi differential lock elektronik. Belum lagi, jika dilengkapi dengan  suspensi off-road Fox, serta fitur Trail Control dan Terrain Management System.