Sidak Bus Pariwisata : Jangan Asal Cari Murah. Cek Kondisi Armadanya!

Sidak Bus Pariwisata : Jangan Asal Cari Murah. Cek Kondisi Armadanya!
Dirjen Hubdar, Budi Setiyadi, meminta masyarakat yang akan bepergian dan menyewa angkutan bus agar mengutamakan aspek keselamatan.
 

Dirjen Perhubungan Darat, Budi Setiyadi dan sejumlah anak buahnya menggelar inspeksi mendadak (sidak) terhadap bus pariwisata yang terparkir di kawasan wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Selasa (21/1). 

Langkah ini diambil untuk memastikan armada bus pariwisata yang beroperasi benar-benar layak jalan dan tidak mencelakakan penumpang yang diangkutnya karena kondisi tidak layak jalan.

Bersama anak buahnya, Dirjen Budi melakukan pemeriksaan random (secara acak) ke beberapa armada bus pariwisata yang membawa pengunjung ke taman rekreasi TMII. Salah satu yang dicek kondisinya adalah armada bus Big Bird.

Di sela aktivitas pengecekan, Budi meminta masyarakat yang akan bepergian dan menyewa angkutan bus agar mengutamakan aspek keselamatan. Dia meminta agar memperhatikan kelayakan armada bus yang akan disewa dan tidak menyewa bus semata-mata karena ada tawaran tarif angkut yang 'miring' dari operatornya. 

Dirjen Hubdar saat sidak bus pariwisata di TMMI Foto: Devry

"Saya berharap teman-teman yang akan menyewa mobil, mobil yang akan disewa itu mobil seperti apa. Jangan hanya karena murahnya. Kalau murah tapi nggak pakai rem, ya nyelonong begitu ya, ya jangan," ujar Dirjen Budi Setiyadi. "Artinya, mesti dicek kelengkapan administrasinya, izin penyelenggaraannya, izin usahanya, kemudian izin KPS-nya. Juga buku KIR-nya," imbuhnya.

Dia meminta agar masyarakat membiasakan diri mengecek langsung kondisi bus yang akan membawa mereka bertamasya. "Bahkan mungkin kalau ada kendaraannya, itu dicek juga kondisi kendaraannya. Kita tahu bus-bus ini sudah masuk ke dalam database saya atau belum. Buat masyarakat, kita akan berikan informasi fitur bagaimana mengenali bus yang akan disewa, benar nggak nih busnya," ujarnya.