Terjual 6.000 Unit Lebih, Ranger Masih Merajai Penjualan di Segmen Medium Duty Truck

Terjual 6.000 Unit Lebih, Ranger Masih Merajai Penjualan di Segmen Medium Duty Truck
Merk Hino selama periode Januari – April 2019 ini membukukan penjualan sebanyak 10.528 unit, yang terdiri dari heavy duty truck 42 unit, medium duty truck 6.077, dan light duty truck 4.409 unit.
 

Truk Hino Ranger series masih digdaya, menguasai penjualan truk medium duty di Indonesia selama periode Januari-April 2019 ini dengan total market share mencapai 62,46 persen. Merk Hino selama periode Januari – April 2019 ini membukukan penjualan sebanyak 10.528 unit, yang terdiri dari heavy duty truck 42 unit, medium duty truck 6.077, dan light duty truck 4.409 unit. Dengan menguasai market share 62.46 persen, Ranger tercatat menjadi market leader selama 19 tahun terakhir ini di segmen medium duty truck.

Beberapa model yang menyumbang kontribusi terbesar bagi penjualan Hino selama periode ini adalah segmen kargo truk 6x2 Hino Ranger FL 235 JW yang berkontribusi 27% atau terjual 1.661 unit dan juga di segmen konstruksi dan pertambangan truk 6x4, Hino Ranger FM 260 JD sebanyak 27% atau 1.616.

Sementara di segmen light duty truck, Hino berhasil menguasai pasar 21 persen. Hino Dutro 130 HD menjadi model yang paling banyak terjual dengan kontribusi 61 persen atau 2.709 unit. Truk varian ini banyak digunakan untuk sektor konstruksi, perkebunan dan galian pasir.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) selama periode Januari – April 2019, total penjualan kendaraan komersial mencapai 30.855 unit atau turun 16 persen  jika dibanding periode yang sama tahun lalu sebagai dampak dari tahun politik seperti momen Pilpres dan Pileg 2019.

Sejumlah pengusaha diketahui masih memilih sikap menunggu sampai situasi politik kembali kondusif untuk melakukan investasi baru melalui pembelian truk sebagai sarana angkut. Santiko Wardoyo, Direktur Penjualan dan Promosi HMSI mengatakan, best fit product bagi customer menjadi kunci perusahaannya dalam memenangi persaingan di pasar sekaligus untuk memberikan pelayanan terbaik ke customer.