Perkembangan Tol Trans Sumatera di 2020, Bakal Banyak Ruas Baru

Perkembangan Tol Trans Sumatera di 2020, Bakal Banyak Ruas Baru
Tahun 2020 ini, akan banyak ruas tol baru di buka. Termasuk kelanjutan jalur di Tol Trans Sumatra yang sudah beroperasi sejak pertengahan tahun lalu.
 

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) secara bertahap tengah menyelesaikan jalur tol Trans Sumatra. Rencananya total jalur dari Lampung ke Aceh akan selesai pada 2024 mendatang.

Di tahun 2020 sendiri, Tol Trans Sumatera yang ditargetkan beroperasi di enam ruas yang meliputi jalur di berbagai provinsi. Mulai dari Sumatera Selatan, Riau, Sumatera Barat hingga ke Sumatera Utara.

Mulai dari jalan Tol Kayuagung - Palembang - Betung sepanjang 111,69 Km di Sumatra Selatan. Lalu jalan Tol Pekanbaru - Dumai sepanjang 131 Km di Riau. Kemudian lintas Riau dan Sumatera Barat, yakni Jalan Tol Pekanbaru - Padang (Segmen Padang - Sicincin) sepanjang 30,4 Km.

Dari jalan Tol Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat Seksi 1 (Tebing Tinggi - Indrapura) sepanjang 20,40 Km, jalan Tol Medan - Binjai Seksi 1 (Tanjung Mulia – Helvetia) sepanjang 6,27 Km, dan Banda Aceh - Sigli Seksi 4 (Indrapuri - Blang Bintang) sepanjang 13,5 Km.

Hingga saat ini, Tol Trans Sumatera sudah beroperasi sepanjang sepanjang 470 Km di Lampung, Sumatra Selatan dan Sumatra Utara.  Mulai dari Bakauheni – Terbanggi Besar 140,9 Km, Terbanggi Besar - Pematang Panggang-Kayu Agung sepanjang 189 Km.

Kemudian ruas Palembang – Indralaya, 21,93 Km, Medan – Binjai, 13,08 Km. Serta Medan – Kualanamu – Tebing Tinggi, 61,72 Km dan Belawan - Medan - Tanjung Morawa, 43 Km.  

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono mengatakan. "Jika melihat capaian selama empat tahun terakhir, maka Tol Trans Sumatra dari Bakauheni sampai Banda Aceh dengan panjang sekitar 2000 Km, akan tersambung secara bertahap hingga tahun 2024," ucapnya dilansir situs (BPJT).

Semoga segalanya berlangsung sesuai jadwal ya, pak.