Delima Jaya Ubah Truk FAW FD290TH 6x4 Jadi Bus Tambang di Morowali

Delima Jaya Ubah Truk FAW FD290TH 6x4 Jadi Bus Tambang di Morowali
Truk Tiongkok jadi bus angkut karyawan
 

Delima Jaya baru saja menyelesaikan proyek terbaru modifikasi Truk FAW FD290TH. Dikerjakan secara presisi, Tractor Head pabrikan Tiongkok ini menjelma jadi sebuah bus tambang yang eye cathching dengan jubah serba putih. "Basisnya ini truk FAW FD 290TH 6x4, atas permintaan customer kami ubah jadi konsep Manhauler (bus tambang) karena akan digunakan untuk angkutan karyawan di area tambang," buka Winston Wiyanta, Direktur Delima Jaya Group yang bermarkas di Kedung Halang, Bogor. 

FAW FD290TH 6x4 jadi manhauler kreasi Delima Jaya (Momot)

Winston menyebutkan jika Manhauler ini merupakan pesanan PT. Huayue (Huafei) Nickel Cobalt yang beroperasi di wilayah Morowali, Sulawesi Tengah. Mereka adalah perusahaan teknologi baru asal Tiongkok yang dalam kegiatannya menambang nikel berikut produk ikutannya untuk menjadi baterai.

Demi mobilitas yang nyaman, bus tambang berkapasitas 40 hingga 55 penumpang ini sudah dijejali sederet fitur keamanan dan keselamatan. "Fitur pada manhauler ini tentu mining spec (heavy duty), juga didukung super structure frame (ROPS roll over protection structure), dan menggunakan anti karat pada struktur galvanis dan panel bodi aluminium," urai Winston.  

"Untuk kelengkapan lain ada AC Nippon Denso, window glass heavy duty. Dan semua part lain seperti lampu, wiring electrical, seat, flooring, memakai material heavy duty mining spec," tambahnya.  

Kabin bus tambang FAW FD290TH 6x4 simpel didominasi warna hitam (Momot)

Truk ala bus tambang ini juga sudah didukung safety LOTO system. LOTO (Lockout Tagout) ialah suatu prosedur untuk menjamin mesin atau alat berbahaya secara tepat telah dimatikan dan tidak akan menyala kembali selama ada kondisi bahaya plus dukungan Apar pemadam.  

Spesifikasi standar Truk FAW FD290TH 6x4 sendiri memiliki dimensi panjang 6.875 mm, lebar 2.500 mm dan tinggi 2.980 mm. Sementara wheelbasenya mencapai 3.310 mm. Truk ini berjantung unit CA6DL1.29E5. 

Kapasitas muatan kabin bisa menampung 40-55 penumpang (Momot)

Ini adalah mesin diesel Common Rail berkapasitas 7.700cc 6 silinder in-line dengan Turbocharger dan Intercooler bertenaga 290 dk dan merilis torsi sebesar 1.250 Nm. Mesin ini terhubung ke transmisi manual 9 percepatan. "Untuk range harga perubahan truk ini antara Rp 550-650 juta tergantung spesifikasi yang diperlukan. Adapun lama produksinya, bisa kami kerjakan dalam kurung waktu 45-75 hari kerja," pungkas Winston.

Baca juga : Membedah Dua Jenis Truk Scania Spesialis Area Tambang

Baca juga : Sinyal Positif Kendaraan Komersial Pasca 2022